Berolahraga Di Lingkungan yang Berpolusi
Senin, 19 November 2018
Add Comment
Berolahraga Di Lingkungan yang Berpolusi - Olahraga merupakan kegiatan fisik yang dapat menyehatkan tubuh, terutama memberikan dampak positif pada kesehatan jantung kita. Karena jantung merupakan organ yang sangat berpengaruh terhadap aspek-aspek kesehatan tubuh, seperti memompa oksigen keseluruh tubuh dengan bermacam nutrisi yang dibutuhkannya.
Namun bagaimana jika olahraga dilakukan pada lingkungan yang berpolusi?
Berolahraga Di Lingkungan yang Berpolusi
Dalam hal ini ada 2 pendapat yang berbeda, pendapat pertama Prof. Fan Chung, ahli pengobatan pernapasan di Imperial College London, Inggris
Dia mengatakan bahwa berolahraga sebaiknya dilakukan pada lingkungan yang terbebas dari polusi karena berolahraga pada lingkungan yang berpolusi tidak akan memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh. Dia juga meneliti orang-orang untuk berjalan pada lingkungan yang berpolusi dan yang tidak berpolusi.
Hasilnya mereka yang berolahraga pada lingkungan yang sehat mendapatkan manfaat dari olahraganya, sedangkan mereka yang berolahraga dipusat kota london yang penuh polusi tidak mendapatkan manfaat untuk kesehatannya dan ini merupakan olahraga yang sia-sia.
Namun pendapat lain dari Centre for Diet and Activity Research mengatakan bahwa berolahraga di lingkungan yang berpolusi tetap memberikan dampak bagi kesehatan. Mereka mengatakan bahwa manfaat olahraga selalu lebih besar dari efek negatif polusi udara, mereka tetap menyarankan untuk tetap berolahraga meski daerah tersebut memiliki polusi udara.
Baca juga : Penyebab Kenapa Cepat Lelah Saat Berolahraga
Jadi manakah yang benar?
Memberikan manfaat atau tidak?
Alangkah baiknya untuk melakukan olahraga pada lingkungan yang sehat, jikapun daerah anda tidak ada lingkungan yang sehat tetaplah berolahraga karena usaha tidak akan menghianati hasil. Niat kita ingin sehat dan kita berolahraga meskipun banyak polusi, sekecil apapun hasilnya orang yang berolahraga tetap akan lebih sehat daripada mereka yang tidak berolahraga sama sekali.
Semoga bermanfaat..
0 Response to "Berolahraga Di Lingkungan yang Berpolusi"
Posting Komentar
Tulis Komentar Kamu Disini